Bantuan Biaya Pengobatan Bapak Ikhwanul Huda
Alhamdulillah Lazismu Ponorogo kembali menyalurkan bantuan untuk salah saudara kita. Bapak Ihwanul Huda (51 tahun) adalah seorang kepala rumah tangga yang memiliki 2 orang anak. Ia bersama istri (Suyati) dan kedua anaknya barusaja pindah ke Ponorogo setelah lebih dari 20 Tahun menetap di Bandung Jawa Barat.
Tahun 2020 saat awal pandemi ia bersama 600 orang kawannya terkena PHK massal diperusahaan tempatnya bekerja dikarenakan pandemi. Tak lama berselang Pak Huda jatuh sakit, ia divonis menderita diabetes dan keputusan dokter saat itu kakinya harus diamputasi. Anak pertamanya, Anis, saat ini sedang menempuh pendidikan di salahsatu perguruan tinggi di Ponorogo sedangkan anak kedua Aldhy sedang menempuh pendidikan di Madrasah Tsanawiyah.
Pak Huda adalah seorang yang multi talenta, ia adalah seorang atlet silat Tapak Suci. Dalam dunia tarik suara ia juga memiliki keahlian, seringkali ia diminta untuk menjadi qori' dalam acara hajatan, kadang juga menjadi pemandu acara.
Meski saat ini Bapak Ihwanul Huda memiliki keterbatasan untuk beraktifitas. Namun, dari tatapan mata dan ketegasan dalam berbicaranya ia adalah orang yang selalu optimis dalam setiap keadaan.
Berita
- Standarisasi Kinerja, Lazismu Ponorogo Latih 14 Kantor Layanan dalam BIMTEK
- MUSYDA IMM JATIM XXII, Lazismu Ponorogo Sediakan 220 Porsi Nasi Cakot dan Minuman Gratis
- KL Lazismu Ngrayun Timur Gelar Pengajian dan Santunan Yatim Dhuafa
- Pak Trimo Juru parkir Hos Cokro : Bantuan dari Lazismu Bantu Kami Penuhi Kebutuhan Pokok !
- Launching Usaha Dawet Kenyot, Binaan UMKM Lazismu Ponorogo